CARA MENGATASI NOMOR FAKTUR PAJAK TIDAK OTOMATIS


E-NOFA atau Elektronik Nomor Seri Faktur Pajak dipergunakan dalam pembuatan faktur pajak di Efaktur dengan aplikasi EtaxInvoice.exe, pembuatan faktur pajak mengikuti tata cara sebagaimana diatur dalam peraturan perpajakan yang mengatur tentang tata cara pembuatan faktur pajak.

Dalam hal Nomor Seri Faktur Pajak yang hampir habis, PKP (Pengusaha Kena Pajak) diharuskan untuk mengajukan kembali permohonan nomor seri faktur pajak sesuai dengan ketentuan perpajakan.

Pada kesempatan kali ini saya akan membagikan informasi mengenai dalam pengisian nomor seri faktur pajak tidak otomatis dan cara penyelesaianya.

Per tanggal 7 Januari 2019 PKP tempat saya bekerja membuat surat pemberitahuan pengembalian nomor seri faktur pajak yang tidak digunakan ke KPP (Kantor Pelayanan Pajak), artinya bahwa masih terdapat sisa nomor seri faktur pajak yang belum digunakan di tahun 2018, maka itu kami menyampaikan pemberitahuan ke KPP untuk memenuhi ketentuan Peraturan Direktur Jenderal Pajak Nomor PER-24/PJ/2012.

Dalam penyampaian surat pemberitahuan pengembalian NSFP harus melampirkan dokumen yaitu; 
  1. E-NOFA terakhir Tahun 2018, dan 
  2. Fotocopy KTP Pengurus PKP. 
Setelah itu kita akan diberikan bukti penerimaan surat dari KPP, sebelumnya pada tanggal 3 Januari 2019 kami mengajukan ENOFA dan diberikan oleh Direktorat Jenderal Pajak sebanyak 109 nomor seri faktur pajak.

Enofa yang kami mengajukan secara online sebelum menyampaikan surat pemberitahuan pengembalian faktur pajak ke KPP. Penerbitan faktur pajak dengan nomor seri yang masih otomatis sampai nomor seri faktur pajak yang terakhir atau habis digunakan.

Kemudian mengajukan kembali NSFP atau ENOFA yang ke dua kalinya tanggal 15 Juli 2019, dan merekam nomor faktur ke dalam menu referensi faktur pajak dan mengupdate range nomor faktur, berikut caranya:

  1. Log in Efaktur menggunakan EtaxInvoice.exe>>
  2. Klik Referensi>>
  3. Pilih Referensi Nomor Faktur>>
  4. Rekam Range Nomor Faktur>>
  5. Masukan Nomor Awal Faktur Pajak dan Nomor Akhir Faktur Pajak>>kemudian
  6. Klik Rekam Nomor Faktur.

Maka Nomor Faktur telah tersimpan di menu referensi Efaktur. Akan tetapi pada waktu ingin menerbitkan faktur pajak, saya mengalami kendala yaitu nomor seri faktur pajak tidak otomatis. Nomor seri faktur pajak tahun 2018 yang tidak terpakai masih muncul dalam efaktur, berikut keteranganya:


Apabila terjadi seperti ini, yang harus kita lakukan adalah menghapus range faktur pajak yang tersisa atau yang tidak digunakan di tahun 2018 dengan catatan kita harus mengetahui range faktur pajak tersebut.

Berikut ini cara menghapus range faktur pajak tidak digunakan atau tersisa maupun yang telah dikembalikan ke KPP;
  1. Log in Efaktur menggunakan EtaxInvoice.exe>>
  2. Referensi>>
  3. Referensi Nomor Faktur>>
  4. Pilih Range nomor faktur yang akan dihapus. 
UNTUK LEBIH JELASNYA, BERIKUT ADALAH CARA MUDAH MENGHAPUS RANGE FAKTUR PAJAK :


Setelah proses update referensi nomor faktur, kemudian kita melakukan pembuatan faktur pajak dengan menggunakan NSFP yang telah dimiliki.

Apakah nomor seri faktur pajak akan otomatis? berikut hasilnya:


Penggunaan nomor seri faktur pajak telah menjadi otomatis, jadi kita tidak harus mengisi secara manual nomor seri faktur pajak tersebut.  

Demikian tutorial mengenai cara mengatasi nomor faktur pajak tidak otomatis, semoga bermanfaat.

Salam...  
Justibnu
Justibnu Nama saya iBnu, hobi menulis artikel sederhana untuk memberikan informasi yang bermanfaat.

Posting Komentar untuk "CARA MENGATASI NOMOR FAKTUR PAJAK TIDAK OTOMATIS"