MENGANTAR ANAK DI HARI PERTAMA SEKOLAH



Sebagai Orang Tua yang telah merawat dan membesarkan sang buah hati yang tumbuh semakin besar hingga menginjak usia 6 sampai 7 Tahun. 

Dimana usia tersebut menjadi patokan untuk masuk Sekolah Dasar (SD).

Setelah orang tua mendaftarkan anak ke sekolah yang diinginkan dan diterima atas pendaftaran tersebut. 

Pada hari senin tanggal 15 Juli 2019 hampir seluruh sekolah khususnya Sekolah Dasar telah memasuki ajaran sekolah baru.

Hari dimulainya masuk sekolah untuk pertama kali mengikuti pelajaran yang akan diberikan oleh guru, dengan mengenakan pakaian seragam sekolah dan membawa peralatan sekolah yang serba baru. 

Tak lupa sebelum berangkat untuk photo selfie tentunya, bahkan ada pula orang tua membuat video perjalanan menuju sekolah. 

Pada hari ini adalah Momentum Emas bagi orang tua untuk mengantarkan anaknya di hari pertama masuk sekolah. 

Berikut Adalah Tips Mengantar Anak Ke Sekolah Untuk Pertama Kali :
  • Memberikan motivasi belajar kepada anak, adalah suatu keharusan agar anak dapat menjalani kegiatan di sekolah dengan baik.
  • Mengajarkan anak untuk menyesuaikan diri dengan lingkungan sekolah, memberitahukan bahwa di sekolah adalah tempat yang sangat menyenangkan dan memiliki banyak teman. Bertujuan untuk membentuk mental pikiran anak bahwa di sekolah adalah rumah ke dua baginya. 
  • Memberitahukan kepada anak bahwa Guru sebagai orang tua di sekolah dan menuruti perintah atau ajaran yang diberikan oleh guru. 
  • Serta mengajarkan untuk mengenalkan diri dengan murid-murid yang lainnya agar saling mengenal satu sama lain. 
  • Setelah jam masuk kelas tiba hendaknya orang tua memberi kecupan kening kepada anaknya dan pamitan untuk berangkat bekerja, berpesan kepada anaknya untuk semangat belajar dan
  • Serahkan sepenuhnya kepada guru agar terbentuk rasa kemandirian anak, berpesan kepada istri / ibunya agar menjemput pada waktu pulang sekolah tiba.
Jika di hari pertama orang tua khususnya sang Bapak atau Ayah belum sempat mengantar anak sekolah, masih ada hari lainnya. Jadi tidak ada kata terlambat untuk memberikan motivasi belajar terhadap anak yang baru mulai mengikuti pelajaran di sekolah.

Setelah rasa kemandirian anak tumbuh, orang tua tidak perlu menunggu pada saat jam pelajaran berlangsung, biarkan anak berinteraksi dengan lingkungan sekolah dan pada waktu pulang sekolah tiba, maka orang tua dapat menjemput anaknya masing-masing.


Sebab orang tua memiliki peran penting agar anak menjalani aktifitas di luar rumah yaitu Sekolah dengan kerasan atau merasa nyaman. 


Sukses dalam belajar dan menjadi anak yang pintar adalah harapan Orang Tua.

Salam.

Justibnu
Justibnu Nama saya iBnu, hobi menulis artikel sederhana untuk memberikan informasi yang bermanfaat.

Posting Komentar untuk "MENGANTAR ANAK DI HARI PERTAMA SEKOLAH "